Info Penting Sebelum Buat Pesanan

Jangan sampai kamu tidak membaca info penting ini sebelum membuat pesanan manual atau upload.

Kalau input ke sistem diatas jam 3 sore apakah masih bisa?
Bagi yang biasa diatas jam 3 sore, jangan khawatir, paket bisa dijadwakan pickup pada hari itu juga. Kamu juga bisa minta nomor whatsapp kurir tersebut jika memerlukan pickup urgent.

Saya sudah request pickup, tapi kenapa kurir belum pickup?

Hal ini bisa jadi karena kendala dari kurir saat pertama kali pickup. Namun, jika sudah sering, dan tiap hari pickup, permasalahan ini tidak akan terjadi lagi. Jika ada kendala, kamu bisa langsung live chat ke kami.